Produsen otomotif Malaysia, Proton, resmi meluncurkan SUV listrik e.MAS 7 di Malaysia International Trade and Exhibition Centre, Kuala Lumpur, Senin (16/12).
e.MAS 7 merupakan mobil listrik perdana buatan lokal Malaysia ini menandai komitmen Negeri Jiran terhadap mobilitas berkelanjutan.
“Dengan bekerja sama erat dengan mitra, Proton telah berhasil mengembangkan produk global yang memungkinkan kami mengambil langkah besar menuju masa depan yang berkelanjutan bagi industri otomotif Malaysia,” kata Chief Executive Officer Proton Dr. Li Chunrong, dikutip dari keterangan resmi.
e.MAS 7 adalah SUV listrik yang dibangun di atas platform Global Modular Architecture (GMA) dan didukung sistem propulsi listrik cerdas 12-in-1.
Mobil ini dilengkapi arsitektur baterai Cell-to-Body (CTB) dengan memperkenalkan Baterai Aegis Short-Blade, generasi baru Baterai lithium iron phosphate (LFP).
Sistem penggerak listrik 12-in-1 yang dimilikinya mampu menghasilkan torsi 160 kW, yang mendukung akselerasi e.MAS 7 dari 0 hingga 100 km per jam hanya dalam 6,9 detik. Sementara jarak pengereman dari 100 km per jam hingga berhenti bsia dicapai dalam 35 meter.
e.MAS 7 tersedia dalam dua varian, Prime dan Premium. Versi Prime memiliki daya baterai 49,52 kWh dengan jangkauan 345 km, sedangkan Premium menawarkan baterai 60,22 kWh, yang mampu menjangkau hingga 410 km.
Kedua varian mendukung pengisian cepat DC yang memungkinkan pengisian daya 30 hingga 80 persen dalam waktu 20 menit.
SUV listrik segmen C ini dilengkapi L2-ADAS (Level 2 Advanced Driver Assistance System) dan 360 Degree View Camera, yang memperoleh peringkat 5-Star ASEAN NCAP.
Selain itu e.MAS 7 dibekali Flyme Sound 16-speaker dengan Sistem WANOS, serta Layar sentuh beresolusi 2,5K dan berukuran 15,4 inci yang dilengkapi peta pengisian daya terintegrasi guna membantu menemukan lebih dari 1.700 titik pengisian daya.
Harga untuk 3.000 Pelanggan Pertama (tanpa asuransi)
- e.MAS 7 Prime: RM 105,800 (OTR Semenanjung Malaysia)
- e.MAS 7 Prime: RM 108,800 (OTR Malaysia Timur)
- e.MAS 7 Premium: RM 119,800 (OTR Semenanjung Malaysia)
- e.MAS 7 Premium: RM 122,800 (OTR Malaysia Timur)
Harga Normal
- e.MAS 7 Prime: RM 109,800 (OTR Semenanjung Malaysia)
- e.MAS 7 Prime: RM 112.,800 (OTR Malaysia Timur)
- e.MAS 7 Premium: RM 123,800 (OTR Semenanjung Malaysia)
- e.MAS 7 Premium: RM 126,800 (OTR Malaysia Timur)